Briefing Kepala Rutan Kelas IIB Makale

Kepala Rumah Tahanan Negara (Karutan) Makale, Luther Toding Patandung Pimpin Briefing Perkuat Keamanan/ Ketertiban, serta Pelayanan Kepada Seluruh Pegawai Rutan Makale, Senin (25/1).

Briefing Kepala Rutan Makale dilaksanakan di ruang kunjungan WBP dikuti seluluh Jajaran, baik Sub Seksi (Subsi) Pelayanan Tahanan, Subsi Pengelolaan, hingga anggota Kesatuan Pengamanan Rutan. Briefing ini dilaksanakan sebagai tindak lanjut arahan Plt Sekjen serta Kanwil Kumham Sulawesi Selatan mengenai pemberitaan Negatif Kemenkumham di Media Sosial.

Pada kesempatan tersebut, Ka. Rutan Makale (L.T.Patandung) menyampaikan beberapa hal maklumat yang telah dikeluarkan oleh Plt. Sekjen yaitu mengingatkan seluruh pegawai untuk tidak melakukan penyimpangan saat menjalankan tugas, meningkatkan pembinaan kerohanian dan mental pegawai, mengawasi setiap pelaksanaan tugas yang rawan terjadi penyimpangan, serta menindak tegas pelanggaran penyimpangan sesuai dengan hukum yang berlaku bagi oknum pegawai yang melakukan tindak penyimpangan.

Lebih lanjut Lhuter menegaskan kepada seluruh ASN Rutan Makale agar terus Bersama sama meningkatkan pengamanan/ pengawasan kepada warga binaan agar tidak terjadi pelanggaran seperti masuknya barang terlarang hingga Pengendalian Narkoba didalam Rutan.Selain itu Ka.Rutan berpesan agar Pelayanan Kepada WBP seperti Pelayanan Kesehatan, Pemberian Hak hak warga binaan (CB/PB/CMB dan Asimilasi), agar terus diperhatikan dan ditingkatkan,dan Kepada Seluruh ASN Rutan Makale “Saya harapkan untuk rajin beribadah, perkuat mental dan rohani, kerja dengan tulus ikhlas tanpa mengharap imbalan”, Ujar Ka.Rutan.

Tinggalkan Balasan